Minggu, 05 Februari 2012

Print On Demand

Jaman sekarang segala sesuatunya yang tidak mungkin menjadi mungkin. Mungkin dulu kalau kita pengen mencetak buku kita harus berpikir ulang karena harus mencetak minimal 1000 buku, tentu tidak sedikit biayanya.Tetapi sekarang ada cara baru untuk mencetak sebuah buku menyeuaikan dengan dana kita yaitu Print On Demand (POD)
Apa pengertian Print On Demand?
Print On Demand artinya mencetak buku dengan menggunakan teknologi digital atau cetak tanpa pelat. Sistem ini menggunakan Digital Printer. Semua pekerjaan seperti editing, layout, cetak dan distribusi dilakukan oleh penerbit sendiri.
Sistem Print On Demand hanya dikhususkan bagi pembelanja online, yang artinya pembeli tinggal klik di website untuk membeli buku dan melakukan pembayaran, selanjutnya buku akan dikirim melalui pos ke alamat pembeli. Cara ini praktis karena penerbit tidak perlu mencetak buku dalam jumlah banyak. Sistem Print On Demand hanya mencetak buku berdasarkan pesanan dari pembeli, sehingga dengan sistem ini biaya bisa ditekan serendah mungkin.
Dalam hal penjualan, sistem Print On Demand umumnya menggunakan situs jejaring sosial seperti facebook. Blog atau website pun bisa digunakan sebagai tempat memasarkan buku.

Apa keuntungan menggunakan sistem Print On Demand?
Dilihat dari segi keuntungan, sistem Print On Demand lebih menghemat tenaga, waktu dan biaya jika dibandingkan dengan sistem cetak offset. Seperti diketahui sistem cetak offset selalu mencetak buku dalam jumlah besar untuk kemudian disimpan di dalam gudang menunggu distribusi. Sistem ini selalu menerapkan cara-cara konvensional pada masalah penerbitan, percetakan, dan juga royalti, sehingga terkadang tidak menguntungkan bagi penulis.
Sistem Digital Printing bisa mengerjakan percetakan buku seperti yang dilakukan oleh sistem cetak offset, namun ini tidak boros uang. Jika anda menerbitkan buku secara self publishing, ini akan sangat menghemat waktu dan biaya. Anda tidak perlu keluar uang berjuta-juta untuk mencetak buku seperti pada penerbitan umum/komersial.
Royalti juga sepenuhnya tergantung pada penulis. Dan ini adalah kesempatan penulis meraih keuntungan sebesar-besarnya dari usaha menerbitkan buku sendiri.


Kami juga menyediakan layanan POD, sehingga bagi teman2 yang ingin naskahnya diterbitkan dengan jumlah terbatas kami siap membantu.

9 komentar:

  1. Soal POD ini, Anda menjual alatnya, atau menawarkan jasa cetak, dengan menggunakan POD. Maaf, tulisan Anda kurang terinci. Berapa batas minimum cetak dan berapa harganya? Apa POD itu sama dengan foto-copy warna. Tempo hari ada pameran di Semarang, harganya Rp.3 juta-an. Mohon jawaban, karena kami juga menulis buku2.
    Apa kami bisa dikirimi sample buku yang sudah Anda cetak? Maaf, mengganggu, banyak pertanyaan.

    Salam kompak:
    Obyektif Cyber Magazine
    (obyektif.com)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam kompak selalu, terimakasih atas pertanyaannya. DIsini kami menawarkan jasa cetak POD, bukan penawarkan mesin cetaknya. Untuk jumlah cetak tidak ada minimum order jadi 1 buku pun akan kami layani. Mengenai harga akan kami lihat dulu spesifikasi buku misalnya, format buku, tebal halaman, maupun colour atau BW. Untuk hasil cetakan kami menjamin bisa seperti hasil cetak offset. Semoga jawaban ini dapat membantu. Salam Sukses.

      Hapus
  2. Mau tanya, saya anita. Salam kenal.
    Untuk masakah ISBN dan hak paten penulis bagaimana yah? Apakah penulis harus urus sendiri ke kementrian hukum & ham?
    Lalu masalah pemasaran, apakah penulis saja yang bertanggung jawab memasarkan bukunya?
    Lalu jika ada penulis yang tertarik untuk mencetak bukunya secara POD kepada anda, bisa dihubungi kemana yah?
    Terima kasih.

    BalasHapus
  3. Untuk masakah ISBN dan hak paten penulis bagaimana yah? Apakah penulis harus urus sendiri ke kementrian hukum & ham?
    Lalu masalah pemasaran, apakah penulis saja yang bertanggung jawab memasarkan bukunya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Siang bapak, untuk ISBN kami bisa menguruskannya, atau bapak mengurus sendiri juga kami persilahkan. Sedangkan untuk hak paten kami belum bisa menguruskan. Masalah pemasaran buku, karena ini sistem book on demand, jadi kami hanya menerbitkan buku sesuai dengan jumlah pemesanan bapak jadi kami tidak melakukan pemasarannya pak, berbeda dengan penerbitan buku reguler dimana penerbit juga melakukan pemasaran bukunya. terimakasih

      Hapus
  4. Assalamualaikum
    Mau nanya klo misalnya naskah yg saya buat brjumlah 40 hal A4 bisa jadi brapa klo mau di terbitkan. Trus biayanya brapa klo ak mau cetak 10buku ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Selamat siang, untuk novel biasanya ukuran 125 x 190. Jadi klo naskah A4 40 hal kemungkinan bisa jadi 100 hal ukuran novel. Untuk biaya penerbitan minimal 2 juta, sudah kami editing, layout isi, desain cover dan pembuatan ISBN. Untuk lebih lanjutnya bisa kontak via WA di 08164220292. Terimakasih

      Hapus
  5. Maksudnya bisa jadi brapa lembar klo Unt ukuran novel pada umumnya?

    BalasHapus
  6. Salam kompak..mau tanya.apa bedanya mesin pod untuk cetak buku dengan mesin fotocopy..terima kasih..

    BalasHapus